Lompat ke isi utama

Berita

SEKOLAH PENGAWAS PEMILU (SPP) “Tips Penulisan Press Release dan Berita”

SEKOLAH PENGAWAS PEMILU (SPP) “Tips Penulisan Press Release dan Berita”
Ketua dan Anggota Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Ketapang kembali mengikuti Sekolah Pengawas Pemilu (SPP) dengan tema “Tips Penulisan Press Release dan Berita” dengan narasumber Ramses Tobing (Ketua All Pontianak).\nDalam kesempatan itu dipaparkan mengenai cara-cara penulisan berita secara langsung atau straight news, feature, indepth report, investigative report dan lain sebagainya. Dijelaskan pula dasar-dasar menulis berita yang harus sesuai dengan rumus 5 W+1H yaitu Who, When, Why, What, Where dan How.\n“Para pemula pasti bingung untuk menulis berita yang sesuai dengan 5W+1H”, kata Ramses.\nLebih lanjut, dalam pembuatan judul berita seperti di media cetak minimal 4-6 suku kata. Kalau dalam media online bisa lebih 4-6 suku kata. Judul yang pendek agar semakin menarik dan orang yang tidak bingung.\n“Bahasa berita tidak perlu panjang, harus efektif, efisien agar orang lain suka membaca”, lanjut Ramses.\n(21/6/2022)