Lompat ke isi utama

Berita

PERUBAHAN KOORDINATOR DIVISI DI LINGKUNGAN BAWASLU KABUPATEN KETAPANG

PERUBAHAN KOORDINATOR DIVISI DI LINGKUNGAN BAWASLU KABUPATEN KETAPANG
\n

Bawaslu Ketapang telah menetapkan perubahan Divisi Anggota Bawaslu Ketapang sebagai tindak lanjut atas Instruksi Bawaslu Provinsi Kalimantan Barat yang tertuang dalam surat Nomor 46/OT.00/K.KN/09/2022. Perubahan tersebut dituangkan dalam Berita Acara Rapat Pleno yang di gelar pada Rabu (03/10/2022) pagi di Sekretariat Bawaslu Kabupaten Ketapang.Selain sebagai tindak lanjut intruksi Bawaslu Provinsi Kalimantan Barat, perubahan divisi dimaksud sebagai bentuk penyesuaian terhadap ketentuan yang tertuang dalam Perbawaslu Nomor 3 Tahun 2022 Tentang Tata Kerja dan Pola Hubungan Pengawas Pemilihan Umum.

\n\n\n\n

Berdasarkan Peraturan Bawaslu Nomor 3 Tahun 2022, jabatan Ketua sudah tidak lagi merangkap sebagai Koordinator Divisi sebagaimana ketentuan sebelumnya. Sedangkan untuk jabatan Koordinator Divisi dan Wakil Koordinator Divisi selanjutnya dijabat oleh masing-masing Anggota Bawaslu Ketapang. Selain itu juga ditetapkan Koordinator Wilayah dan Wakil Koordinator Wilayah yang tugasnya melakukan supervisi dan pembinaan terhadap jajaran Pengawas ad hoc di Kecamatan sesuai dengan pembagian wilayah kerjanya masing-masing.

\n\n\n\n

Berdasarkan kesepakatan Rapat Pleno, untuk jabatan Koordinator Divisi SDMO & Diklat dipercayakan kepada Syarifah Herlina dengan Wakil Koordinator Divisi dijabat oleh Hardi Maraden. Berikutnya untuk jabatan Koordinator Divisi Hukum dan Penyelesaian Sengketa dijabat oleh Agnesia Ermi dengan Wakil Koordinator Divisi dipegang oleh Ronny Irawan. Kemudian untuk jabatan Divisi Penanganan Pelanggaran, Data dan Informasi diamanahkan kepada Hardi Maraden dengan Wakil Koordinator Divisi, yakni Syarifah Herlina. Terakhir, untuk jabatan Koordinator Divisi Pencegahan, Partisipasi Masyarakat & Humas dipercayakan kepada  Ronny Irawan dengan Wakil Koordinator Divisi, yakni Agnesia Ermi.

\n\n\n\n

Selanjutnya untuk keperluan pembinaan kewilayahan terhadap jajaran pengawas ad hoc di tingkat bawah, telah ditunjuk 4 (empat) orang Anggota Bawaslu Ketapang sebagai Koordinator Wilayah. Untuk Koordinator Wilayah Kecamatan Singkup, Air Upas, Pemahan,  Nanga Tayap dan  Kendawangan dipegang Syarifah Herlina. Kemudian Kecamatan Jelai Hulu,  Marau,  Manis Mata,  Tumbang Titi dan Matan Hilir Selatan diamanatkan kepada Hardi Maraden sebagai Koordinator Wilayah. Berikutnya Kecamatan Hulu Sungai,  Sandai,  Sungai Melayu Rayak,  Muara Pawan dan Delta Pawan dibina oleh Agnesia Ermi sebagai Koordinator Wilayah. Terakhir Kecamatan Simpang Hulu,  Simpang Dua,  Sungai Laur,  Benua Kayong, dan  Matan Hilir Utara diamanahkan kepada Ronny Irawan.

\n\n\n\n

(12/10/2022)
Penulis : Ronny Irawan

\n