Bawaslu Kabupaten Ketapang Terus Melakukan Penertipan APK
|
KETAPANG - BK : Bawaslu Kabupaten Ketapang terus melakukan penertipan Alat Peraga Kampanye di beberapa tempat. Awalnya, penertipan Alat Peraga Kampanye ini sudah dilakukan ketika awal memasuki masa tenang. Dikarenakan ada beberapa alat peraga kampanye yang susah di jangkau, maka dari itu Bawaslu Kabupaten Ketapang bersama Panwaslu Kecamatan Delta Pawan bekerjasama dengan Dinas Perhubungan Kabupaten Ketapang untuk menurunkan Alat Peraga Kampanye tersebut.
\n\n\n\nDengan posisi Alat Peraga Kampanye yang terlalu tinggi, Bawaslu Kabupaten Ketapang bersama Panwaslu Kecamatan Delta Pawan bekerja sama dengan Dinas Perhubungan Kabupaten Ketapang menggunakan alat angkat untuk menjangkau APK yang terpasang tinggi.
\n\n\n\nSampai sejauh ini, dipastikan Alat Peraga Kampanye di area Kabupaten Ketapang sudah di lepas, dan apabila dari pihak masyarakat Kabupaten Ketapang masih menemukan APK yang masih terpasang dipersilakan untuk segera melapor ke Bawaslu Kabupaten Ketapang atau Pengawas Kecamatan dan Desa yang ada di daerah masing - masing.
\n\n\n\nSelasa, 16/04/2019.
\n"